Cara Melihat Link Instagram Sendiri

Bagi yang baru pertama kali menggunakan Instagram, pasti adakalanya bingung menggunakan salah satu fitur yang ada didalamnya. Salah satunya yaitu melihat link akun instagram sendiri. Seperti yang kita tahu, link atau url instagram berfungsi sebagai alamat khusus yang mempermudah orang lain untuk melakukan follow atau melihat profil kita. Link ini kita bisa bagikan lewat sosial media atau instant messaging seperti WhatsApp.

Sebagai gambaran, berikut adalah contoh link instagram pribadi milik saya sendiri

https://www.instagram.com/septian_rs17/

Nah, anda juga bisa membuat link instagram sendiri dengan cara berikut ini…

Melihat Link Instagram Sendiri di Android

Link instagram profil bisa kita dapatkan dengan beberapa langkah mudah berikut

Melihat Link Instagram Sendiri di Android
  1. Pertama, buka Aplikasi Instagram
  2. Login ke akun instagram milik kamu
  3. Klik menu profil di pojok kanan bawah (icon foto profil)
  4. Kemudian klik menu yang berlogo titik tiga di pojok kanan atas
  5. Lalu klik “Copy Profile URL” atau bahasa Indonesianya “Salin Tautan”

Cara Alternatif Lain

Kadang, menu untuk copy url profile di instagram berbeda di setiap HP sehingga tidak ada dan sudah ditemukan. Nah maka dari itu saya berikan cara alternatif lain untuk membuat link instagram sendiri. Caranya cukup mudah…

https://www.instagram.com/username

Kamu cukup copy link diatas, kemudian ganti teks “username” yang berwarna biru dengan username kamu. Username dapat dilihat di profil bagian atas seperti gambar di bawah ini.

cara mengetahui link instagram sendiri di hp

Contohnya username akun instagram saya yaitu septianrishal, berarti link nya akan menjadi seperti berikut

https://www.instagram.com/septianrishal

Mudah bukan? cara diatas juga bisa digunakan untuk melihat link instagram milik orang lain. Cukup tambahkan username ig orang lain di belakang link www.instagram.com

Melihat Link Instagram Sendiri di iPhone

Cara melihat url instagram di iPhone sedikit berbeda, namun pada intinya tetap sama. Berikut langkah-langkahnya…

Melihat Link Instagram Sendiri di iPhone
  1. Pertama, buka Aplikasi Instagram
  2. Login ke akun instagram milik kamu
  3. Klik menu profil di pojok kanan bawah (icon foto profil)
  4. Kemudian klik menu yang berlogo tiga garis di pojok kanan atas
  5. Lalu klik “QR Code” atau bahasa Indonesianya “Kode QR”
  6. Kemudian klik icon “Share” di pojok kanan atas
  7. Terakhir klik “Copy” atau “Salin”
  8. Selesai! tinggal paste url yang sudah tersalin dimanapun kalian mau, entah di WhatsApp, Sosial Media dan lain sebagainya

Melihat Link Instagram Sendiri di Laptop atau Komputer

Untuk melihat link ig di perangkat desktop, kita cukup menggunakan browser. Caranya mudah…

1. Pertama buka browser

2. Kemudian buka https://www.instagram.com/accounts/login/

3. Login ke akun instagram kalian

4. Klik foto profil kalian dan klik menu “Profil”

cara mengetahui link instagram di laptop dan pc

5. Nah, maka url link instagram kalian akan muncul di Address bar, kalian tinggal copy saja link. Mudah bukan?

copy link instagram sendiri

Yang Wajib Diketahui

Perlu diketahui bahwa link instagram sendiri dapat berubah jika kita mengganti username. Maka dari itu, setiap anda mengubah username harap berpikir dua kali karena selain username, link profile pun akan berubah dan berdampak pada link yang sudah disebar, misalnya dipasang di sosial media lain, di blog atau youtube.

Jika username berubah, maka nantinya link sebelumnya akan error atau tidak bisa di akses. Harus menggunakan link baru, caranya sama bisa menggunakan cara yang sudah dijelaskan diatas.

Kesimpulan

Itulah cara melihat link instagram saya pribadi, cara ini wajib diketahui jika kita ingin mempromosikan akun instagram atau memasukannya ke bio, cv, atau surat lamaran sehingga followers bertambah lebih cepat. Semoga artikel cara melihat link ig ini bermanfaat bagi anda. Jika ada yang ingin ditambahkan atau ditanyakan, anda dapat meninggalkan komentar di bawah ya…

Bagikan jika suka:

Tentang Penulis

Photo of author

Septian Riyadus Solihin

Dikenal juga dengan nama internet Septian Rishal. Beliau merupakan Sarjana Desain (S.Ds) dan lulusan SMK Teknik Komputer Jaringan. Aktif sebagai blogger sejak 2012, sehari-hari bekerja sebagai Digital Marketing Consultant yang memiliki ketertarikan di bidang filsafat, teknologi, game, smartphone, bisnis online, media sosial, investasi, dan desain.

Leave a Comment